Hi, pada artikel ini kita akan bahas mengenai, cara setup notifikasi Home Assistant yang akan terkirim ke Aplikasi WhatsApp di handphone, dengan demikian Anda dengan mudah mengetahui apa yang terjadi di rumah secara otomatis. tentu juga anda bisa membuat otomatisasi laporan tentang kondisi pada jam tertentu.

Pengiriman pesan notifikasi ini menggunakan aplikasi callmebot, bisa anda cek di website CallMeBot API – Telegram Audio Calls and WhatsApp Messags

Cara Setup

Cara setup nya cukup mudah, silahkan ikuti langkah-langkah sbb :

  1. Simpan nomor ini +34644975414 kedalam kontak anda, bisa anda beri nama Home Assistant
  2. Kirim pesan ke nomor tersebut via pesan WhatsApp yang berisi pesan sbb : “I allow callmebot to send me messages”, dengan mengirimkan pesan whatsapp tersebut anda akan meregistrasikan nomor anda untuk mendapatkan APIKEY callmebot, sehingga Home Assistant bisa mengirimkan pesan ke Nomor anda melalui callmebot yang terhubung dengan API, jangan lupa pastikan format pesan sudah benar.
  3. Tunggu beberapa saat, callmebot akan membalas pesan tersebut dengan pesan yang berisi APIKEY
    seperti contoh dibawah ini :

    Register APIKEY callmebot

Setup Notifkasi Whatsapp di Home Assistant

  1. Setelah anda mendapatkan APIKEY, maka langkah selanjutnya adalah membuat entity notifikasi di Home Assistant dengan cara update file configuration.yaml
  2. Tambahkan baris kode dibawah ini :
    notify:
      - name: WhatsApp
        platform: rest
        resource: https://api.callmebot.com/whatsapp.php
        data:
          source: HA
          phone: +628512345678   #nomor hp anda
          apikey: 456789        #apikey dari callmebot
  3. Simpan dan restart Home AssistantOpen your Home Assistant instance and show your server controls.
  4. Notifikasi siap digunakan.

 

Tes Notifikasi Home Assistant ke Nomor Whatsapp

Untuk mengetahui apakah notifikasi bisa digunakan, anda bisa mengujinya dengan menggunakan Developer tools, pilih tab services, dan cari notify.whatsapp. atau anda bisa klik tombol dibawah ini :

Open your Home Assistant instance and show your service developer tools with a specific service selected.

Pesan terkirim ke aplikasi whatsapp

Hasilnya pesan terkirim ke nomor HP yang terdaftar, seperti contoh sbb :

dan Tentunya anda bisa ber kreasi dengan membuat automation yang akan memberikan info ke WhatsApp, Contohnya jika ada yang memencet bel pintu maka Home Assistant akan mengirimkan pesan notifikasi

Selamat berkreasi!!!


0 Comments

Leave a Reply

Avatar placeholder

Your email address will not be published. Required fields are marked *